LUWU, KATABERITA.CO – TRC Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar ikut mengevakuasi warga korban banjir di Kecamatan Suli, Kabupaten Luwu, Sabtu (4/5).

Tim melakukan koordinasi dengan Basarnas di Posko Tim SAR Gabungan, selanjutnya melakukan persiapan perlengkapan perahu karet dan mopel untuk petunjuk penugasan pencarian.
Dalam aksi ini TRC BPBD akan mencari korban banjir atas nama Mutmita (5 thn/p) dan Ulfiana (8 thn/ p).
Baca Juga : BPBD Keluarkan Imbauan Peringatan Cuaca Dini di Makassar
Perlengkapan yang digunakan tim yakni, 1 unit perahu karet, 1 unit mopel, 4 buah dayung, 1 buah ring buoy, 6 buah pelampung dan 6 buah helm.
Dengan penanggung jawab laporan kegiatan Alam Sila.