MAKASSAR, KATABERITA.CO – Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Makassar siap unjuk gigi dalam Upacara Peringatan HUT RI ke-79 yang berlangsung di Anjungan City Of Makassar, Sabtu (17/8) mendatang.

70 anggota Paskibraka binaan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Makassar telah dikukuhkan Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto di Baruga Anging Mammiri, Kamis (15/8) sore.
Kepala Kesbangpol Kota Makassar Andi Bukti Djufrie mengatakan 70 anggota Paskibraka yang lolos seleksi mengikuti latihan selama sebulan lebih.
Baca Juga : Pemkot Makassar Siapkan Hibah Rp1 Miliar untuk FKUB
“Mereka latihan mulai dari 1 Juli hingga 15 Agustus 2024,” singkat Andi Bukti.
Kata Andi Bukti, Paskibraka Kota Makassar tahun ini dibagi menjadi dua formasi. Yakni Tim Cakra dan Tim Wangsa.
Tim Wangsa bertugas pada Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi dan Tim Cakra bertugas pada Penurunan Bendera Pusaka.
Baca Juga : Kesbangpol Makassar Catat Serapan Anggaran Tertinggi Hasil Monev Triwulan IV 2024
Bertugas sebagai pembawa baki di Tim Cakra adalah Farah Fathirah dari MAN 3
Makassar.
Sedangkan Tim Wangsa adalah Syarifah Sabrina Nur Madinah dari SMA Negeri 8 Makassar.
“Kita berharap baik Peringatan Detik-detik Proklamasi maupun penurunan bendera semua berjalan lancar tanpa kendala apapun,” harap Andi Bukti.