MAKASSAR, KATABERITA.CO – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Makassar telah menuntaskan pencairan dana hibah dalam rangka mendukung penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.
Kepala Kesbangpol Kota Makassar Andi Bukti Djufrie menyampaikan pencairan tahap dua sudah dilaksanakan pada pekan kedua bulan lalu.
“Pencairan dana hibah kita lakukan dua tahap, nah tahap kedua itu sudah selesai bulan lalu,” kata Andi Bukti Djufrie, Jumat (2/8).
Baca Juga : Danny Pomanto Mampu Yakinkan Warga Seko-Rampi, DIA Unggul Telak di Seluruh TPS
Andi Bukti menyebutkan bahwa tahap pertama dicairkan pada Desember 2023 lalu sebesar 40% dari total anggaran yang dihibahkan Pemkot Makassar.
Sedangkan dana hibah tahap dua baru selesai dibayarkan pada Juli 2024, sisa 60% dari total anggaran.
Pada Pilkada Serentak 2024, Pemkot Makassar memberikan dana hibah kepada Bawaslu Kota Makassar sebesar Rp18,4 miliar, sedangkan KPU Kota Makassar mendapatkan Rp64,1 miliar.
Kodim 1408 Makassar mendapat Rp8,5 miliar, Polres Pelabuhan Rp6 miliar, dan Rp21 miliar untuk Polrestabes Makassar.
“Dengan adanya anggaran dana hibah ini kami dari pemerintah kota tentunya berharap agar penyelenggaraan Pilkada Serentak di Makassar ini dapat berjalan dengan lancar,” tutupnya.