0%
logo header
Minggu, 05 Februari 2023 14:50

Besok Calon Sekprov Sulsel Ikuti Assesment di Jakarta, Tak Hadir Langsung Gugur

Kantor Gubernur Sulsel di Jalan Urip Sumohardjo || istimewa
Kantor Gubernur Sulsel di Jalan Urip Sumohardjo || istimewa

Assesment calon Sekprov Sulsel akan dilaksanakan di Pusat Penilaian Kompetensi ASN Badan Kepegawaian Negara (BKN) Jakarta Timur. Pelaksanaan assesment dimulai 6-9 Februari 2023.

MAKASSAR, KATABERITA.CO – Seleksi Terbuka jabatan Sekretaris Provinsi Sulawesi Selatan (Sekprov Sulsel) memasuki tahap selanjutnya.

Sepuluh peserta yang dinyatakan lulus seleksi administrasi selanjutnya akan mengikuti tes kompetensi manajerial dan sosial kultural (assesment).

Assesment calon Sekprov Sulsel akan dilaksanakan di Pusat Penilaian Kompetensi ASN Badan Kepegawaian Negara (BKN) Jakarta Timur.

Baca Juga : Pertama di Indonesia Timur, Pemprov Sulsel Launching KKPD hingga MoU Perkada KKPD 14 Daerah secara Serentak

Pelaksanaan assesment dimulai 6-9 Februari 2023.

Ketua Panitia Timsel Prof Murtir Jeddawi menyampaikan semua biaya perjalanan, akomodasi hingga transportasi untuk mengikuti assesment ditanggung masing-masing peserta.

“Peserta yang tidak hadir pada saat pelaksanaan seleksi dianggap mengundurkan diri,” tegas Prof Murtir Jeddawi.

Baca Juga : Jelang Akhir Masa Jabatan, Gubernur Sulsel Lantik Enam Pejabat Eselon II

Ketegasan itu tertuang di dalam pengumuman hasil seleksi administrasi lelang Sekprov Sulsel Nomor: 004/PANSEL-JPT MADYA/II/PROVSULSEL 2023 yang dikeluarkan Panitia Seleksi pada 2 Februari 2023 lalu.

Berdasarkan pengumuman tersebut, dari 14 peserta yang mendaftar hanya sepuluh yang memenuhi syarat dan berhak melaju ke tahap selanjutnya.

Enam orang diantaranya merupakan pejabat eselon II atau kepala dinas di Pemprov Sulsel. Sementara empat lainnya adalah instansi dari luar Pemprov Sulsel.

Baca Juga : Timsel Umumkan Tiga Nama Calon Sekprov Sulsel, Ada Mantan Pj Wali Kota Makassar

Mereka adalah Sukarniaty Kondodole Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil.

Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan Muh Iqbal. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Asriady Sulaiman.

Kepala Dinas Perhubungan Muhammad Arafah, Kepala Dinas Perindustrian Ahmadi, dan Dinas Kehutanan Andi Bakti.

Baca Juga : Pengumuman Hasil Seleksi Lelang Sekprov Sulsel Molor

Sedangkan empat peserta dari luar Pemprov Sulsel yakni Andi Taufik Kepala Pusat Pelatihan, Pengembangan, dan Kajian Manajemen Pemerintahan Lembaga Administrasi Negara (LAN).

Jufri Rahman Staf Ahli Bidang Pemerintahan dan Otonomi Daerah Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB).

Sekretaris Daerah Parepare Iwan Asaad. Serta, Sudirman Bungi Analis Pemerintahan Umum dan Otonomi Daerah Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar.