0%
logo header
Senin, 28 Februari 2022 07:48

Rehabilitasi Lapangan Bulu Tangkis di Kelurahan Capai Rp200 Juta

Kepala Dispora Makassar, Andi Pattiware
Kepala Dispora Makassar, Andi Pattiware

32 titik sarana olahraga akan di bangun di Makassar. Dari jumlah tersebut, 21 titik diantaranya merupakan proyek rehabilitasi.

MAKASSAR, KATABERITA.CO – 32 titik sarana olahraga akan di bangun di Makassar. Dari jumlah tersebut, 21 titik diantaranya merupakan proyek rehabilitasi.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Makasar, Andi Pattiware mengatakan beberapa sarana olahraga yang akan direhabilitasi, seperti gedung olahraga Pulau Barrang Caddi Kecamatan Sangkarrang.

Kemudian, lanjut Pattiware, lapangan bulu tangkis di Kelurahan Bangkala, Manggala, BTN Paropo, Kampung Rama, Biring Romang, hingga lapangan bulu tangkis Kampus STIBA Makassar.

Baca Juga : Berprestasi Tingkat Internasional, Dispora Ganjar Penghargaan ke Atlet FPTI Makassar Alivany Ver Khadijah

“Anggarannya beda-beda untuk setiap sarana olahraga, tapi rata-rata di bawah Rp200 juta semua,” sebut Andi Pattiware.

Sementara untuk fasilitas olahraga yang baru, Ware-sapaannya belum memberikan perkembangan datanya. Begitu juga terkait lahan-lahan yang akan digunakan.

“Total anggaran keseluruhan 32 titik ini yaitu Rp3,8 miliar,” tutupnya.