MAKASSAR, KATABERITA.CO – Safron atau Zafaran merupakan rempah-rempah yang diperoleh dari bunga Crocus Satuvus atau dikenal dengan nama bunga pacar.
Namun tahuka anda, bunga ini memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Bahkan rutin mengonsumsi safron dapat dipercaya menurunkan resiko penyakit jantung hingga kanker.
Untuk itu, Dinas Kesehatan Kota Makassar mengulas beragam manfaat bunga safron yang baik bagi kesehatan.
Dalam ulasannya, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Nursaidah Sirajuddin mengulas beberapa peneliti menunjukkan bahwa safron dapat membantu menurunkan tekanan darah dan kolesterol darah yang merupkan faktor dari resiko penyakit jantung.
Termasuk menurunkan risiko penyakit kanker. Meskipun masih dalam tahap penelitian namun beberapa studi praklinis menunjukkan bahwa senyawa yang ada di dalam safron mungkin memiliki potensi anti kanker
“Safron juga mengandung antidepresan alami dan antioksidan,” singkat Nursaidah Sirajuddin.
Antidepresan alami, dalam hal ini dimaksud jika safron telah diteliti untuk potensinya dalam mengurangi gejala depresi.
Senyawa-senyawa yang ada di dalam safron seperti safranal dan crocin diyakini dapat membantu meningkatkan mood dan juga mengurangi gejala depresi.
Safron juga mengandung senyawa antioksidan yang dapat membantu melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.
Ini dapat mendukung kesehatan umum dan mengurangi risiko penyakit kronis.