MAKASSAR, KATABERITA.CO – Sebanyak 36 peserta seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) lingkup Pemkot Makassar lolos ke tahap wawancara.

Sebelumnya, para peserta telah mengikuti tahap penulisan makalah dan assesment di Puslatbang KMP LAN pada 21-24 Februari 2024 lalu.
Dari 36 peserta yang mengikuti tahap penulisan makalah dan assesment, semuanya lolos ke tahap wawancara.
Itu tertuang di dalam pengumuman Nomor: 11/PANSEL-JPTP/II/2024 yang ditandatangani Pj Sekda Makassar selaku Ketua Panitia Seleksi (Pansel) Firman Pagarra, tertanggal 28 Februari 2024.
“Tahapan wawancara kita mulai besok dan Sabtu 2 Maret di Hotel Karebosi Premier,” kata Kepala BKPSDM Akhmad Namsum, Kamis (29/2) malam.
Para peserta akan diwawancarai terkait dengan tupoksi dan pengalamannya selama bekerja di birokrat.
Kelima Pansel adalah Pj Sekda Firman Pagarra, Kepala BKPSDM Akhmad Namsum, Ketua LAN Andi Taufik, Akademisi Universitas Hasanuddin Prof Ilmar Aminuddin, dan Prof Nur Bahri Noor.
36 peserta diminta untuk memilih tiga jabatan lowong. Posisi paling banyak diincar ialah Dinas Sosial sebanyak 20 pelamar, Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berenang (DPPKB) 17 orang.
Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) 13 pelamar, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan Satuan Polisi Pamong Praja masing-masing 12 orang.
Baca Juga : Dukung Percepatan Digitalisasi, Kepala Bapenda Makassar Ikuti Rakor Nasional P2DD 2024
Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) dan Dinas Ketahanan Pangan masing-masing 9 orang.