MAKASSAR, KATABERITA.CO – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan secara resmi menerbitkan rekomendasi B1KWK untuk bakal pasangan calon Indira Yusuf Ismail-Ilham Fauzi Amir Uskara (Indira-Ilham) maju di Pilwalkot Makassar, 27 November mendatang.
Penyerahan rekomendasi tersebut diberikan Wakil Bendahara DPP PDIP, Yuke Yurike, di Jakarta, Jumat, (23/8).
Indira yang menerima rekomendasi tersebut didampingi suaminya, Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto atau akrab disapa Danny Pomanto. Hadir juga Ketua PDI Perjuangan Sulsel Andi Ridwan Wittiri dan Ketua PDIP Makassar Andi Suhada Sappaile.
Baca Juga : Dukungan Terus Mengalir, Pengurus Yayasan Sosial Budi Luhur Sebut Seto Ideal Pimpin Makassar
Terbitnya rekomendasi B1-KWK tersebut, Ketua Bappilu DPC PDI Perjuangan Makassar, Raisul Jaiz menekankan, kepada seluruh kader untuk tegak lurus. Serta wajib memenangkan pasangan Indira – Ilham.
“Dengan turunnya rekomendasi ini maka, seluruh struktural partai wajib mengamankan dan memenangkan pasangan ini,” ujarnya.
Pihaknya, akan langsung bergerak serentak dan bergotong royong untuk memenangkan pasangan ini.
Baca Juga : HIMAS Dukung Seto-Rezki Maju Pilwalkot: Kita Bergerak Menangkan Sehati
“Dan saya yakin bahwa pasangan ini akan memenangkan kontestasi Pilkada Kota Makassar,” sambungnya.
Diketahui, terbitnya rekomendasi PDI Perjuangan semakin menguatkan pasangan Indira-Ilham di Pilwali Makassar. Di mana pasangan ini telah memegang rekomendasi B1-KWK tiga partai politik, yakni, PDIP, PPP dan PKB yang memiliki masing – masing lima kursi di DPRD Makassar.
Sehingga syarat pengusungan Indira – Ilham 20 persen atau 10 kursi di Pilwali Makassar telah terpenuhi. Kini paslon tersebut mengantongi 15 kursi.