0%
logo header
Jumat, 22 Oktober 2021 20:21

Rappocini Bersih Bisa, Kecamatan Kerahkan 193 Petugas Kebersihan

Apel Siaga Kebersihan di Lapangan Hertasning Emmy Saelan || ist
Apel Siaga Kebersihan di Lapangan Hertasning Emmy Saelan || ist

Kecamatan Rappocini mengerahkan 193 petugas kebersihan untuk menyukseskan program 'Rappocini Bersih Bisa'. Rinciannya 86 petugas penyapu jalan dan 107 satgas fukuda. Mereka juga dilengkapi 30 unit armada fukuda.

MAKASSAR, KATABERITA.CO – Kebersihan menjadi fokus Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar. Wali Kota , Moh Ramdhan Pomanto bahkan mengintruksikan masing-masing kecamatan untuk siaga kebersihan, khususnya menjelang musim hujan.

banner pdam

Kecamatan Rappocini menggelar apel siaga kebersihan, di Lapangan Hertasning Emmy Saelan, Jumat (22/10). Apel siaga kebersihan dipimpin langsung Camat Rappocini, Syahruddin.

Sebanyak 193 petugas kebersihan dikerahkan untuk menyukseskan program ‘Rappocini Bersih Bisa’. Rinciannya 86 petugas penyapu jalan dan 107 satgas fukuda. Mereka juga dilengkapi 30 unit armada fukuda.

Baca Juga : Makassar Juara Umum I Harganas ke-31 Tingkat Sulsel, Danny Pomanto: Keluarga Inti Sebuah Kota

“Apel siaga ini merupakan rangkaian kegiatan kebersihan sesuai keinginan pak wali kota untuk membangkitkan kembali kesuksesan Kota Makassar dalam bidang kebersihan,” kata Syahruddin.

Dia berharap satgas yang diturunkan bisa menjaga kebersihan di Kecamatan Rappocini. Utamanya pengerukan saluran drainase untuk mengantisipasi banjir. Salah satunya dengan mengaktifkan kembali bank sampah.

Syahruddin juga mengimbau kepada para lurah untuk aktif memantau titik-titik rawan banjir di wilayah masing-masing.

Baca Juga : Danny Pomanto Bakal Terima Tanda Kehormatan Satyalencana Wira Karya dari Presiden Jokowi, Satu-Satunya Kepala Daerah di Sulsel

“Mari kita sama-sama menjaga kebersihan di wilayah masing-masing dan mengantisipasi banjir. Untuk petugas kebersihan, jangan lupa selalu berkoordinasi,” ujar dia.