MAKASSAR, KATABERITA.CO – Suplai air bersih di sejumlah wilayah di Makassar kembali terhambat.

Kondisi itu diakibatkan adanya kebocoran pipa PVC 6 inchi di Jalan dr Leimena depan PLTU.
“Kita akan melakukan pengerjaan mulai pukul 10.00 wita, estimasi selesai sekitar 6 jam ke depan,” singkat Direktur Utama PDAM Makassar, Beni Iskandar, Selasa (21/5).
Baca Juga : PDAM Gratiskan Pembayaran Rekening Air Masjid di Makassar Selama Ramadan
Akibat kondisi ini, lanjut Beni ada beberapa wilayah yang terdampak. Seperti, di sekitar Jalan dr Leimena, Batua Raya, Abd Dg Sirua, Taman Makam Pahlawan.
Baruga, Beverly Hills, RS Wahidin, Perintis Kemerdekaan 6 dan 7, Urip Sumohardjo sebelah kanan IPA 2 sampai PLTU.
Jalan Perintis Kemerdekaan sebelah kanan dari MTOS sampai di Kaveleri, Perumahan Dosen Universitas Hasanuddin, dan wilayah Tamalanrea.
“Jadi selama proses pengerjaan berlangsung debit air akan berkurang, dan kami mohon maaf atas ketidaknyamanan pelanggan yang terdampak,” tuturnya.
Ia pun mengimbau kepada pelanggan yang terdampak dampak agar menampung air sebelum pengerjaan dimulai.