0%
logo header
Kamis, 19 September 2024 08:42

Kesbangpol Makassar Dorong Peningkatan Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024

Kepala Kesbangpol Kota Makassar Andi Bukti Djufrie
Kepala Kesbangpol Kota Makassar Andi Bukti Djufrie

Kepala Kesbangpol Kota Makassar Andi Bukti Djufrie mengatakan masyarakat mempunyai peran penting di dalam menyukseskan Pilkada Serentak 2024. Salah satunya dengan datang ke TPS untuk mencoblos.

MAKASSAR, KATABERITA.CO – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Makassar terus mendorong peningkatan partisipasi pemilih pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.

banner pdam

Kepala Kesbangpol Kota Makassar Andi Bukti Djufrie mengatakan masyarakat mempunyai peran penting di dalam menyukseskan Pilkada Serentak 2024. Salah satunya dengan datang ke TPS untuk mencoblos.

“Kita tentunya berharap jumlah pemilih yang datang ke TPS di Pilkada tahun ini lebih tinggi dibandingkan dengan Pilplres kemarin,” kata Andi Bukti Djufrie, Kamis (19/9).

Baca Juga : Pemkot Makassar Siapkan Hibah Rp1 Miliar untuk FKUB

Guna untuk mendorong peningkatan partisipasi pemilih, pihaknya terus melakukan pendidikan politik ke masyarakat. Mengdukasi masyarakat akan pentingnya menyalurkan hak pilihnya.

“Kita punya hak suara untuk menentukan masa depan Kota Makassar lima tahun mendatang,” ungkapnya.

Mengingat sudah akan memasuki tahapan masa kampanye 25 September mendatang, pihaknya intens melakukan langkah antisipatif mencegah kerawanan terjadinya konflik di lapangan.

Baca Juga : Kesbangpol Makassar Catat Serapan Anggaran Tertinggi Hasil Monev Triwulan IV 2024

Apalagi tingkat kerawanan Pilkada lebih tinggi jika dibandingkan dengan Pemilihan Presiden (Pilplres) maupun Pemilihan Umum (Pemilu) yang diselenggarakan beberapa waktu lalu.

“Harapan kit Pilkada tahun ini berjalan dengan aman dan damai,” tutupnya.