0%
logo header
Rabu, 10 November 2021 08:54

Proyek Infrastruktur Pemkot Makassar Tahun Depan Butuh Rp1,2 Triliun

Realisasi belanja daerah Pemkot Makassar Rp1,77 triliun atau 40% || ist
Realisasi belanja daerah Pemkot Makassar Rp1,77 triliun atau 40% || ist

Sejumlah proyek strategis Kota Makassar mulai dikerjakan 2022, mendatang. Tak tanggung-tanggung, Pemkot Makassar membutuhkan anggaran hingga Rp1,2 triliun.

MAKASSAR, KABATABERITA.CO – Sejumlah proyek strategis Kota Makassar mulai dikerjakan 2022, mendatang.

banner pdam

Tak tanggung-tanggung, Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar membutuhkan anggaran hingga Rp1,2 triliun.

Hal ini dibenarkan Plt Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Makassar, Helmy Budiman.

Baca Juga : Dinas PU Optimistis Proyek Strategis Rampung Tepat Waktu

Kata dia, tahun depan anggaran belanja modal atau infrastruktur di APBD 2022 diproyeksikan sebesar Rp1,2 triliun.

Sebab, ada banyak program fisik yang didorong Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto untuk dikerjakan tahun depan.

“Tapi ini masih proses perencanaan, kebutuhannya itu sekitar Rp1,2 triliun,” singkat Helmy.

Baca Juga : Apiaty K Amin Syam Reses di Minasa Upa, Serap Curhatan Warga Soal Infrastruktur

Meski begitu, kata dia, nilai tersebut belum fiks. Sebab masih harus dibahas dan mendapatkan persetujuan DPRD Makassar.

“Kita tunggu dulu ketuk palu APBD 2022,” ujar dia.

Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto sudah mengumumkan sejumlah proyek strategis yang akan berjalan tahun depan.

Baca Juga : Ranperda Pertanggungjawaban APBD 2022, Fatmawati Rusdi Paparkan Realisasi Pendapatan dan Belanja Daerah

Diantaranya Makassar Goverment Center atau pusat pelayanan publik terintegrasi.

Termasuk Untia International Sircuit atau arena balap berbasis konservasi, dan kawasan olahraga terpadu.

Khusus sirkuit balap, Pemkot Makassar sudah menggelontorkan anggaran Rp18 miliar di APBD-P 2021.

Baca Juga : Tingkatkan Kualitas Infrastruktur, Camat Wajo Apresiasi Kinerja Dinas PU Makassar

Rinciannya, Rp16 miliar untuk menimbunan lahan dan Rp2 miliar perencanaan.

“Semua program yang kita siapkan Insya Allah disetujui DPRD. Jadi Rp1,2 triliun hanya untuk infrastruktur atau belanja modal,” tegas Danny.