MAKASSAR, KATABERITA.CO – Sebanyak 459 satgas di Dinas Pekerjaan Umum (PU) mendapat santunan dari Pemerintah Kota Makassar.
Santunan tersebut diserahkan secara simbolis disela-sela agenda buka puasa bersama ribuan anak-anak yatim dan kaum duafa di Anjungan City Of Makassar, Jumat (22/3).
Kepala Dinas PU Makassar Zuhaelsi Zubir yang ikut buka puasa bersama berharap santunan ini dapat membantu teman-teman satgas di PU.
Baca Juga : Antisipasi Banjir, Pemkot Makassar Normalisasi Kanal di Manggala dan Bontoala
Ia pun merinci untuk Bidang Jalan dan Jembatan ada 36 orang, Bidang Drainase 350 orang, Bidang Prasarana Bangunan Gedung 12 orang, dan UPT Perbengkelan 61 orang.
“Mereka ini adalah Tenaga Laskar Pelangi yang 24 jam standby membantu masyarakat,” kata Elsi.
Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengucapkan terima kasih kepada OPD yang telah secara sukarela memberikan infaq dan sedekah kepada anak yatim/kaum duafa.
Baca Juga : Dinas PU Masif Keruk Saluran Drainase, Jaga Kesehatan Lingkungan
“Ini tradisi Pemkot Makassar di mana 1 pegawai memberikan infaq dan sedekahnya kepada 1 anak yatim/kaum duafa. Minimal 1,” tutupnya.