MAKASSAR, KATABERITA.CO – Makassar Eight Festival and Forum (F8) masuk dalam Calendar Of Events City Of Makassar 2022.

Dinas Pariwisata (Dispar) Makassar bahkan menetapkan F8 sebagai top event. Sebelumnya, F8 batal digelar selama dua tahun. Yakni 2020-2021.

Jika tidak ada kendala, event tahunan ini akan diselenggarakan pada 7-11 September 2022, mendatang.
Baca Juga : Dispar Makassar Ajak Peserta ICAS 2024 Sailing Kapal Pinisi, Perkenalkan Potensi Wisata Bahari
Karena masih dalam kondisi pandemi, kegiatan F8 akan digelar dengan menggunakan standar protokol kesehatan Covid-19.
Meski begitu, Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto masih terus memantau situasi Covid-19 di Kota Makassar.
Jika memungkinkan, event ini akan tetap dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.
Baca Juga : Dispar Ajak Masyarakat Ramaikan MTF Market, Nikmati Aneka Kuliner Lezat!
“Insya Allah, kalau dia (kasus) menurun. Prediksi puncak kasus ini sekitar April. Berarti itukan bisa turun, nah kalau turun kita bikin,” kata Danny, Kamis (17/2).
Dia menyebutkan kosep F8 tidak jauh berbeda dengan tahun sebelumnya, namun dengan tampilan yang lebih fresh.
Event ini juga tetap melibatkan berbagai negara.
Baca Juga : MTF Market Volume 11 Resmi Dibuka, Dispar Makassar: Dorong Sub Sektor Ekonomi Kreatif Makassar
“Konsepnya kan kita sudah punya standar, tapi yang pasti update ki yang terbaru. Bedanya standar Covid-19, tapi internasional,” ujar dia.
Event F8 sudah digelar sejak 2016 lalu di bawah kepemimpinan Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto bersama waliknya Syamsul Rizal.
Sejak awal diperkenalkan event ini menarik perhatian banyak pihak, termasuk pemerintah pusat.
Baca Juga : Dispar Ajak Masyarakat ke MTF Market ‘Spooky Land’, Ada Cashback 50% dari OCTO Mobile
Bahkan F8 masuk top event Calendar Of Events Kementrian Pariwisata 2019. Namun pada 2019, Pemkot Makassar membatalkan pagelaran F8 dengan dalih rasionalisasi anggaran.
Alhasil, F8 digelar pihak swasta dalam hal ini PT Festival Delapan Indonesia. Artinya, F8 tidak lagi berada di bawah pengelolaan Pemkot Makassar.