0%
logo header
Jumat, 07 Maret 2025 17:30

Usai Sertijab, Fatmawati Rusdi Resmi Jadi Wakil Gubernur Perempuan Pertama di Sulsel

foto istimewa
foto istimewa

Fatmawati Rusdi secara resmi menjadi wakil gubernur perempuan pertama Sulawesi Selatan periode 2025-2030 setelah menjalani Serah Terima Jabatan (Sertijab) di Ruang Rapat Paripurna, Kantor DPRD Sulsel

MAKASSAR, KATABERITA.CO – Fatmawati Rusdi secara resmi menjadi wakil gubernur perempuan pertama Sulawesi Selatan periode 2025-2030 setelah menjalani Serah Terima Jabatan (Sertijab) di Ruang Rapat Paripurna, Kantor DPRD Sulsel, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Jumat (7/3).

banner pdam

Sertijab dari penjabat (Pj) Gubernur Sulsel, Prof Fady Djufry kepada Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman dan Wakil Gubernur Sulsel Fatmawati Rusdi berlangsung khidmat.

Penyerahan memori jabatan disaksikan Ketua DPRD Sulsel dan Kasubdit Wilayah IV Direktorat Fasilitasi Kelembagaan dan Kepegawaian Perangkat Daerah Ditjen Otda Kemendagri.

Baca Juga : Fatmawati Rusdi Tegaskan ke Ribuan Warga; Pilih Nomor 2 untuk Sulsel dan Makassar

Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, mengatakan kebanggaannya memiliki pendamping di pemerintahan seorang perempuan.

Ia menilai kecekatan dan kecakapan Fatmawati Rusdi bisa menyinergikan antar pemangku kepentingan.

“Tentu saya sangat berbahagia karena ada Ibu Wakil Gubernur. Jika ada hal-hal yang kemudian padat dan sebagainya bisa langsung ke Ibu Wagub. Komunikasinya bisa langsung,” ungkapnya dalam pemaparan visi misi di depan peserta sidang paripurna.

Baca Juga : Legislator Demokrat Fatma Wahyuddin Temu Akbar Bersama Ribuan Konstituen di Tallo

“Ini perempuan pertama menjadi Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, kita juga sudah lama tidak punya wakil gubernur,” tambahnya.

Ketua DPRD Sulsel, Andi Rachmatika Dewi menyampaikan kebanggaannya terhadap Fatmawati Rusdi.

“Sekali lagi selamat bekerja. Semoga sinergi yang terjalin membawa kemajuan yang lebih baik dengan tak melupakan nilai-nilai kebudayaan Sulawesi Selatan,” paparnya.

Baca Juga : Fatmawati Rusdi Beri Ucapan Selamat Ulang Tahun ke Danny Pomanto, Doakan Jadi Pemimpin di Sulsel

Sertijab ini juga dihadiri jajaran Forkopimda Sulsel, bupati dan wali kota dari 24 kabupaten/kota se-Sulawesi Selatan, dan instansi terkait.